Bandung | antarwaktu.com- Bupati Bandung Dadang Supriatna menginstruksikan seluruh perangkat daerah untuk mengoptimalkan dana Transfer Ke Daerah dalam perencanaan pembangunan yang tepat sasaran.
Hal itu ditegaskan Bupati Dadang saat menghadiri sosialisasi dana Transfer ke Daerah (TKD) di Gedung Moch.Toha Soreang Bandung, Jum’at (23/6/2023).

Informasi yang diperoleh menyebutkan kegiatan sosialisasi TKD dalam rangka mendukung implementasi misi ke-8 Presiden RI yaitu Pengelolaan Pemerintahan yang Bersih Efektif dan Terpercaya.
Kegiatan tersebut merupakan inisiasi dari Kemendagri, Kemendes PDTT dan Kemenkeu.
Bupati Dadang menyambut baik acara sosialisasi tersebut.
Bupati menilai, kegiatan itu dapat membantu pemerintah dalam memastikan TKD dikelola secara transparan dan akuntabel.
Menurutnya Implementasi pengelolaan TKD ini sangat penting dalam kerangka APBD Kabupaten Bandung.
“Dana transfer ini juga harus digunakan dengan cerdas dan strategis untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat, seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan sektor-sektor penting lainnya,” pungkas Bupati. (Buy)