Indramayu | antarwaktu.com – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-45. Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Dan Putra Putri TNi/POLRI (FKPPI) Rayon 1715 Haurgeulis Gelar acara Baksos Santunan kepada Yatim Piatu dan Jompo di Mako Koramil 1615/Haurgeulis, Selasa (12/9/2023).
Hadir dalam acara, Danramil 1615/Haurgeulis diwakili oleh Sertu Kusno,Kapolsek Haurgeulis diwakili oleh Aipda Rasiwan,Dewan Pembina FKPPI Kabupaten Indramayu, Alam Sukmajaya,Ketua PC X 17 Indramayu, Agus Suprihartono,Ketua Rayon 17.15 Haurgeulis, Gunawan,Ketua Banser NU PAC Haurgeulis, M. Toha,Ketua KNPI Haurgeulis, Subandi,Ketua Amsor Haurgeulis, Muryanto,Anggota FKPPI dan para udangan
Kegiatan tersebut sekaligus pemberian bantuan Sembako dan santunan anak Yatim Piatu dan jompo sebanyak 30 orang bertema ” FKPPI Mempertahankan keutuhan bangsa untuk mencapai cita cita proklamasi”.

Ketua PC.X.17 Indramayu Agus Supri Hartono mengapresiasi kepada Rayon1715/Haurgeulis telah sukses melaksanakan kegiatan Bakti Sosial Santunan terhadap Yatim Piatu dan jompo di Mako Koramul 1615/ Haurgeulis.
Semetara itu, Anggota DPRD Kabupaten Indramayu Komisi 4 Alam Sukmajaya selaku Dewan pembina FKPPI Kabupaten Indramayu, pun mengapresiasi pada kegiatan Bakti Sosial Santunan kepada anak yatim Piatu dan Jompo dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-45 Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/POLRI yang diselenggarakan Rayon Haurgeulis,
“Terimakasih kami ucapkan kepada Ketua FKPPI rayon 10.17 Haurgeulis atas undangannya. Bagi saya ini sangat bersejarah. karena, pada masa kepemimpinan Bapak Agus Supri Hartono kami di daulatkan menjadi Dewan pembina FKPPI Kabupaten Indramayu,” kata Alam Sukmajaya.
Lanjutnya Alam mengatakan, Forum komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/POLRI (FKPPI) di usianya yang ke – 45 selalu ada di tengah masyarakat dalam hal yang fositiv. “Harapannya, ini harus terus di pertahankan.pasalnya, giat baksos ini hampir setiap tahun di selenggarakan,” Ujarnya
Di Tempat yang Sama, Ketua FKPPI Rayon 17.15 Haurgeulis Gunawan menjelaskan, Dalam rangka menyambut HUT Ke-45 yang bertema “FKPPI Mempertahankan Keutuhan Bangsa Untuk Mencapai Cita Cita Proklamasi” yang di selenggarakan setiap tahun bertujuan untuk mengurangi beban ekonomi bagi anak yatim piatu dan jompo, tukasnya.
” Alhamdulillah. Dan, kami selaku ketua FKPPI Rayon 17.15 Haurgeulis mengucapkan terimakasih kepada pihak pihak yang telah mensuport hingga kegiatan berlangsung lancar,” pungkasnya
(Toyib Indramayu)