Sampaikan Pesan Kamtibmas, Polsek Cisewu Polres Garut Laksanakan Patroli Dialogis Ke Tiap Desa

Garut | antarwaktu.com – Untuk menjaga kondusifitas wilayah baik menjelang Pilkada serentak maupun menyongsong datangnya tahun baru 2025, jajaran Polsek Cisewu Polres Garut Jawa Barat terus melakukan patroli dialogis ke desa desa khususnya diwilayah hukum Polsek Cisewu.

Hal tersebut di utarakan anggota personil Polsek Cisewu Aiptu Asep Sutisna didampingi Kanit Reskrim Bripka Dikdik, ditemui usai melaksanakan Patroli Dialogis di Desa Cikarang, Rabu (23/10/2024).

Menurut Asep, dalam kegiatan patroli dialogis kita memberikan himbauan kepada perangkat desa dan masyarakat terkait pentingnya menjaga kondusifitas wilayah. Poinnya adalah agar wilayah kondusif dan bersih dari penyakit masyarakat.

” Bilamana ada kejadian kriminal sekecil apapun masyarakat agar segera secepatnya melapor ke pihak kepolisian,” ucapnya.

Asep menambahkan melaksanakan patroli dan menyambangi warga masyarakat tujuannya adalah memberikan himbauan Kamtibmas, disamping itu juga agar masyarakat mewaspadai adanya aksi kriminalitas di lingkungan dan gangguan Kamtibmas lainnya.

” Pihak kepolisian tiada henti dan segan menghimbau kepada masyarakat dalam kegiatan patroli dialogis di semua sektor untuk menyampaikan pesan Kamtibmas,” pungkasnya.

Patroli dialogis yang dilaksanakan unsur kepolisian Polsek Cisewu sangat di apresiasi oleh masyarakat di kecamatan Cisewu.

” Kita apresiasi kepada Polsek Cisewu soal patroli dan berdialog langsung dengan masyarakat ke tiap desa. Dampaknya masyarakat menjadi tahu soal apa apa saja yang menganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat,” ujar Iwan warga desa Cikarang.(Deng) Editor:Buy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *