Peringati Harkitnas Ke 117 Tahun 2025, Kecamatan Caringin Gelar Upacara

Garut | antarwaktu.com – Hari Kebangkitan Nasional di kecamatan Caringin Garut Jawa Barat ditandai dengan upacara pengibaran bendera di halaman kantor kecamatan Caringin, Selasa (20/5/2025).

Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas)
diperingati setiap tanggal 20 Mei pada setiap tahunnya.

Tahun 2025 menandai peringatan ke-117 Harkitnas. Seperti tahun-tahun sebelumnya, Harkitnas akan diperingati melalui pelaksanaan upacara secara serentak di seluruh Indonesia, termasuk di lingkungan pemerintahan, sekolah, dan berbagai institusi lainnya.

Berdasarkan Pedoman dari Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Tema peringatan tahun ini adalah “Bangkit Bersama Menuju Indonesia Kuat”.

Tema ini membawa harapan untuk dapat membawa nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia kuat.

Peringatan Harkitnas tingkat kecamatan Caringin di hadiri oleh semua stakeholder mulai Camat, Kapolsek, Danramil, para Kepala Desa, KA UPT wilayah kecamatan Caringin, Korwil Pendidikan, kepala KUA, para guru dan siswa unsur kepemudaan dan ormas, serta unsur lainnya.

Camat Caringin Ujang Kuswara STr MSi yang bertindak selaku pembina Upacara membacakan sambutan Menteri Komendigi RI yang intinya kebangkitan itu bukanlah sebuah peristiwa yang selesai dalam satu masa. Kebangkitan adalah ikhtiar yang terus hidup. la menuntut kita untuk tidak terjebak dalam romantisme masa lalu, tetapi menuntut keberanian untuk menjawab tantangan zaman ini, zaman yang menghadirkan ujian jauh lebih kompleks, disrupsi teknologi, ketegangan geopolitik, krisis pangan global, dan ancaman terhadap kedaulatan digital kita,” pungkas Camat saat membacakan sambutan dari Menteri Komendigi.(Deng) Editor: Buy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *