Perkumpulan Hutaraja Dan Anak Boru Se Pulau Jawa Mengadakan Halal Bi Halal

Tangerang – antarwaktu.com – Masyarakat asal daerah Hutaraja berasal dari Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara (SUMUT) mengadakan halal bihalal pada Minggu 27/04/2025 di Pondok Pesantren Ullumul Qur’an Ribaad Wad’a’wah kp.pasir konar, Solear Kabupaten Tangerang.

Dengan mengusung thema “Menanamkan rasa kebersamaan juga kepedulian untuk membentuk tali persaudaraan yang kokoh” berharap agar tali persaudaraan tetap terjalin dan saling memiliki kepedulian antar sesama khusus nya anggota” ucap Abdusattar selaku ketua panitia acara.

Selain mengadakan halal bil halal Hutaraja juga mengadakan penyusunan struktur yang baru. H.M Chaidir Nasution selaku ketua umum terpilih serta Abdusattar Lubis sebagai wakil ketua dan beberapa jajaran pendukung lain nya.

salah satu hasil mufakat dari musyawarah pembentukan kepengurusan keluarga besar anak rantau Hutaraja & anak Boru na sepulau Jawa yakni, meniadakan kartu undangan fisik, supaya jangan mengadakan pesta dihari yang sama”

Hutaraja adalah salah satu nama daerah yang berada di wilayah jl lintas sumatera desa Hutaraja kec Siabu Madina Sumatera Utara (SUMUT)

Perkumpulan Hutaraja dan anak Boru berdiri di kota Tangerang sejak empat tahun lalu dan sampai saat ini semakin besar.Dengan bertambah bnyak anggota yang bergabung membuktikan bahwa Hutaraja mampu memupuk rasa persaudaraan antar sesama perantau yang berada di sekitar pulau jawa khusus nya kota Tangerang.

Perkumpulan Hutaraja ini di harapkan mampu menjadi wadah yang besar bagi masyarakat perantau yang berasal dari wilayah Hutaraja, bahwasanya kita tidak sendiri di perantauan ini”

Hutaraja juga memiliki harapan besar agar seluruh anggota memilki rasa kepedulian terhadap saudara se anggota, kalau ada saudara yang sedang mengalami kesusahan atau membutuhkan bantuan hendak nya kita dapat merangkul dan meringankan sedikit beban nya”tutup Abdusattar.

Dina

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *