Garut | antarwaktu.com – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) RI Abdul Mu’ti meresmikan gedung hasil program revitalisasi satuan Pendidikan di Kabupaten Garut, Kamis (8/1/2026).
Peresmian ini menandai selesainya rehabilitasi ruang kelas yang didanai pemerintah pusat.
Abdul Mu’ti mengatakan, revitalisasi sekolah merupakan kebijakan nasional, untuk memastikan seluruh satuan pendidikan memiliki lingkungan belajar yang layak. Program tersebut menjadi salah satu prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto di sektor pendidikan.
“Jangan ada sekolah yang rusak, jangan ada sekolah yang toiletnya tidak layak, dan jangan sampai ada atap sekolah yang roboh,” ujarnya.
Disampaikan, pada tahun 2025, pemerintah merealisasikan revitalisasi terhadap 16.175 satuan pendidikan dengan anggaran Rp16,9 triliun. Di Kabupaten Jepara, bantuan revitalisasi mencakup 120 satuan pendidikan, dengan nilai Rp92,34 miliar.
Sementara itu Kepala SMP Negeri 1 Caringin Jajang Yusup SPd melalui Ketua Komite sekolah sekaligus Ketua P2SP Dedi Dores Supriadi SPd disela peresmian gedung SMP Negeri 1 Caringin menyampaikan, gedung SMP negeri 1 Caringin menjadi salah satu penerima program revitalisasi di Kabupaten Garut yang memperoleh bantuan sebesar 1,2 milyar lebih dari pusat.
Dedi menyebutkan dana tersebut digunakan untuk merehabilitasi tiga ruang kelas, WC dan ruang Administrasi Guru telah diselesaikan sepenuhnya.
“Alhamdulillah, kami sudah menyelesaikan 100 persen, baik penganggarannya maupun program fisiknya,” terangnya.
Dedi menandaskan sejumlah orang tua siswa berharap revitalisasi program untuk gedung sekolah di SMPN 1 Caringin dan kebutuhan fisik lainnya akan berlanjut dan kita ajukan kembali pada tahun 2026,” pungkasnya.
Pada acara peresmian tersebut hadir Kapolsek Caringin IPTU Indra Koncara, Danramil 1123 Cisewu Kpt Hartono Panggabean, serta Camat Caringin Ujang Kuswara STr MSi.
Selain itu hadir pula para guru , orangtua Siswa, Anggota Komite Sekolah dan unsur lainnya.(Deng) Editor:Buy