Garut | antarwaktu.com – Musrenbang Desa, sebuah langkah krusial dalam siklus perencanaan pembangunan setahun ke depan harus selaras dengan visi misi Pak Bupati dan Wakil Bupati menuju Garut hebat.
Demikian di sampaikan Camat Caringin Ujang Kuswara STr MSi saat menghadiri sekaligus membuka resmi kegiatan Musrenbang Desa di Desa Samuderajaya Kecamatan Caringin Garut, Selasa (13/1/2026).
Camat Ujang mengatakan pemerintahan desa beserta yang hadir terkait komunikasi yang baik antara Pemdes dan kecamatan antara warga dengan pemerintahan setempat RT/RW ataupun desa, apabila ada permasalahan upayakan jangan langsung main viral.

“Forum ini adalah wadah bagi warga untuk ikut menentukan arah pembangunan desa secara partisipatif,” ujar Camat Ujang.
Dalam kegiatan tersebut Camat Ujang juga menyampaikan beberapa poin penting
diantaranya adalah bahwa Musrenbang sebagai Filter Aspirasi
Bapak dan Ibu sekalian, tantangan pembangunan setiap tahun selalu dinamis, ” katanya.
Dalam Musrenbang kali ini, saya menekankan tiga hal utama yaitu skala Prioritas. Kita sadar bahwa anggaran desa terbatas, sedangkan usulan masyarakat sangat banyak.
“Oleh karena itu, pilihlah program yang paling mendesak dan memberikan dampak luas bagi ekonomi warga,” ujarnya.
Kemudian Keselarasan (Sinkronisasi). Pastikan usulan desa selaras dengan program prioritas Pemerintah Kabupaten, seperti penanganan stunting, ketahanan pangan desa, serta penguatan BUMDes.
Poin selanjutnya adalah Usulan ke Tingkat Kecamatan. Untuk usulan yang tidak bisa dibiayai oleh Dana Desa (misalnya jalan kabupaten atau jembatan besar), mari kita kawal bersama untuk dibawa ke Musrenbang tingkat Kecamatan agar bisa diusulkan ke APBD Kabupaten.
lalu poin yang selanjutnya adalah Pesan Transparansi.
Saya juga mengingatkan kepada Pemerintah Desa agar hasil dari Musrenbang ini nantinya dipublikasikan kepada masyarakat. Karena Transparansi adalah kunci agar kepercayaan warga terhadap pemerintah desa tetap terjaga.
“Pastikan setiap rupiah yang dikelola benar-benar kembali manfaatnya kepada rakyat,” pinta Camat.
Poin selanjutnya adalah Harapan dan Pembukaan Resmi.
Mari kita berdiskusi dengan kepala dingin, mengedepankan kepentingan umum di atas kepentingan dusun atau kelompok tertentu.
“Saya yakin, dengan semangat gotong royong, Desa akan semakin maju dan mandiri. Dengan mengharap rida Allah SWT, kegiatan Musrenbang Desa untuk tahun anggaran secara resmi saya nyatakan dibuka,” pungkas Camat.
Kegiatan Musrenbang Desa Samuderajaya di hadiri juga oleh semua unsur mulai RT/RW, lembaga BPD,LPM , kader PKK, Kades, tokoh masyarakat dan unsur lainnya.
Sementara paparan mengenai pentingnya pelaksanaan Musrenbang Desa dan penetapan RKPdes tahun 2027 di sampaikan secara detail oleh Kasi PMD Kecamatan Caringin Wawan Hendrayana ST. (Asbuy)