Polsek Kalitengah Tingkatkan Patroli Siang dan Dialogis di Pertokoan Modern

Lamongan | antarwaktu.com – Polsek Kalitengah Polres Lamongan meningkatkan kegiatan patroli siang dan dialogis di wilayah Pertokoan Modern dan perbankan. Hal ini dilakukan sebagai upaya antisipasi gangguan kamtibmas, khususnya 3C (Curat, Curas, Curanmor).

Patroli siang ini menyasar beberapa fasilitas Toko modern ,perbankan, seperti ATM dan bank. Petugas patroli berdialogis dengan masyarakat yang sedang menggunakan ATM dan satpam bank untuk memberikan imbauan kamtibmas.

Kapolsek Kalitengah Iptu Kusnan SH mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat dan mencegah terjadinya tindak kejahatan.

“Kepada warga yang sedang menggunakan mesin ATM agar selalu waspada, dan mengunci sepeda motor saat parkir,”ujar Iptu Kusnan

Selain itu, patroli dialogis ini juga sebagai bentuk perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Kami juga menyampaikan pesan dan himbauan Kamtibmas agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati disaat bertugas”terangnya

Iptu Kusnan berharap dengan adanya patroli siang hari angka kriminalitas di wilayah hukum Kalitengah dapat kita cegah .

“Apabila ada orang yang gerak-geriknya mencurigakan supaya segera menghubungi Polsek Kalitengah(tr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *