Sukabumi | antarwaktu.com – Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) Sukabumi Raya Menggelar Rapat Kerja Cabang di Kantor Sekretariat PWDPI Sukabumi Raya jln Karangtengah Cibadak Minggu,(5/1/2025)
Dihadiri Seluruh Pengurus beserta anggota, adapun yang dibahas pada saat Rakercab kali ini mengenai program PWDPI Sukabumi Raya kedepan serta Penetapan dan penguatan Pengurus dalam Organisasi.
Menurut Ketua PWDPI Sukabumi Raya Agus Salim, Perlunya penetapan dan penguatan pengurus secara musyawarah bertujuan agar nantinya berjalan dengan Baik fan lancar roda Organisasi nya.
“Perlunya penetapan pengurus seusai kemampuan yang paham betul akan tugas dan fungsinya yang akan dijalankan nantinya, supaya nantinya terukur dan terarah”, ujarnya.
Menurut Agus Salim, dalam organisasi diharuskan adanya transparansi/keterbukaan dalam segi anggaran ataupun yang lainnya dengan mengedepankan musyawarah mufakat.
“Saya minta dalam segi apapun kita harus terbuka, dan kita satukan visi misi kita. Saya berharap keberadaan PWDPI Sukabumi Raya bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah dan tentunya profesi Wartawan, bukan wartawan yang dalam PWDPI saja tapi rekan wartawan lainnya kita bantu jika diperlukan”,pesannya
Agus Salim selaku ketua berharap semua kepengurusan juga para anggota nya bisa membawa nama organisasi kewartawanan nya dengan elegan cantik dan baik”,harap nya.
Sampai akhir acara berjalan baik dan lancar dengan penuh keakraban, acara ditutup dengan doa yang dipimpin Ustad Madun.