Menuju Sekolah Bebas Sampah, UPTD SMPN 7 Tangsel Teken Kerjasama dengan Lions Club

Tangsel | antarwaktu.com – UPTD Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 7 Kota Tangerang Selatan menjalin kerjasama strategis dengan Lions Club melalui penandatanganan Nota Kesepakatan atau MoU (Memorandum of Understanding) terkait kegiatan pilah sampah, Jum’at (24/10/2025).

Nota Kesepakatan ditandatangani oleh Komite UPTD SMPN 7 Tangsel Diana yang disaksikan langsung oleh Kepala UPTD Hj. Leli Yuliana. Penandatanganan berlangsung di Aula Rapat sekolah.

MoU ini merupakan kerjasama pertama UPTD SMPN 7 Tangsel dengan institusi Lions Club dalam pengembangan pilah sampah.

Ketua Komite UPTD SMPN 7 Tangsel Diana, menyebut kerjasama ini menjadi momen langkah awal dalam edukasi dan sosialisasi pengelolaan sampah kepada warga sekolah.

“Beberapa skema kerjasama yang disepakati meliputi teknis pemilahan sampah, pengangkutan serta pemanfaatan sampah terpilah dari pengelolaan bank sampah. Pendirian bank sampah di sekolah ini sedang dalam proses pembentukan kepengurusan dan penyediaan sarana prasarana untuk kegiatan bank sampah tersebut. “Ujar Diana.

Sementara itu, Kepala UPTD SMPN 7 Tangsel Hj.Leli Yuliana menyambut baik kolaborasi tersebut dan menyatakan rasa bangganya atas kepercayaan yang diberikan Lions Club kepada sekolah kami.

“Ini adalah langkah awal yang besar. Kami berharap kerjasama ini terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi lingkungan dan warga sekolah UPTD SMPN 7 Tangsel. “Ujar Leli.

Diakhir acara Lions Club memberikan sebuah Drop Box untuk bank sampah kepada UPTD SMPN 7 Tangsel.

(Yuyun)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *