Bogor | antarwaktu.com – Diketahui LEO adalah kepanjangan dari Leadership, Experience, Opportunity (Kepemimpinan, Pengalaman, Kesempatan), yang memberikan wadah bagi kaum muda untuk belajar memimpin, melayani masyarakat, serta mengembangkan keterampilan pribadi melalui kegiatan nyata, dengan tujuan mempersiapkan mereka menjadi pemimpin masa depan.
LEO Leadership merujuk pada program pengembangan kepemimpinan dalam Lions Clubs International (Lions Clubs) untuk pemuda usia 12-30 tahun. Seperti halnya ratusan pemimpin muda dari berbagai penjuru tanah air secara resmi berkumpul di JSI Resort, Mega Mendung, Bogor, pada 9 – 11 Januari 2026, guna mengikuti LEO Leadership Development (LLD) 2026.
Tahun ini Leo Club Distrik 307 B1 menjadi Tuan Rumah dalam penyelengaraan Leo Leadership Development Seindonesia dan Panitia penyelenggara merupakan dari anak-anak SMA , anak-anak kuliah dari berbagai sekolah dan universitas yang ada di Leo Club Distrik 307 B1, dibawah bimbingan Direktur LLD Lion Carolina & Ketua Komite LEO B1 M Faqih Surbakti.
Acara Leo Leadership Development juga di hadiri oleh Distrik Gubernur 307 A1 Hastuti Boediwibowo Kresna beserta jajaran kabinet Lions dan Leo Distrik 307 A1, Distrik Gubernur 307 B1 Edwin Purwohandianto serta jajaran Pejabat Lions dan Leo Distrik 307 B1.
Sementara itu Hansel Christian, selaku ketua panitia acara tersebut, bahwa dirinya mengapresiasi atas antusiasme peserta yang datang dari berbagai wilayah di Indonesia. “Jadi, Leo Leadership Development tahun ini mengusung tema besar “Voice of Change”. Kegiatan tahunan bergengsi ini dihadiri oleh 150 peserta terpilih yang merupakan representasi dari Multiple District (MD) 307 Indonesia,” ujar Hansel Christian.
Dijelaskannya, bahwa selama tiga hari ke depan, para peserta akan menjalani serangkaian pelatihan kepemimpinan intensif, management waktu, dan sesi kolaborasi antar Leo untuk saling berlomba dalam beberapa games dan proposal baksos untuk melatih kreatifitas dan merencanakan project sosial bersama untuk memberikan impact kepada Masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan ini mencakup beberapa agenda utama:
• Leadership Workshop: Pelatihan public speaking, manajemen konflik, dan pengambilan keputusan strategis.
• Service Project Innovation: Diskusi kelompok untuk merancang program bakti sosial yang berkelanjutan bagi masyarakat.
• Networking Night: Sesi untuk mempererat jejaring antar-distrik (307-A1, A2, B1, B2) guna memperkuat solidaritas LEO di tingkat nasional.
“Untuk membekali para peserta, LLD 2026 menghadirkan dua pembicara utama yang ahli di bidangnya, yakni A. Ricky Suroso dan Adjie Subing. Keduanya memberikan materi mendalam mengenai strategi komunikasi efektif dan manajemen perubahan yang relevan bagi pemimpin muda,” jelas Hansel Christian.
Ia juga menambahkan, tak hanya materi teknis, suntikan motivasi dan nilai-nilai pengabdian juga diberikan oleh Senior Lions PDG Titin Lusiana selaku Ketua Komite Leo Multi Distrik 307 Indonesia, sementara itu Ketua Daerah 307B1 Buntomi juga emberikan penguatan moral tentang pentingnya integritas dalam melayani dan berbagi pengalaman.
“Kami ingin para LEO pulang dari sini memiliki kepercayaan diri untuk menyuarakan perubahan positif, didukung dengan kompetensi kepemimpinan yang mumpuni,” pungkas Hansel Christian.
Diketahui dari rangkaian sambutan tersebut, diawali oleh Council Chairperson Yahya Yastputera, yang sekaligus meresmikan dimulainya LLD 2026 melalui pemukulan gong secara simbolis, disambut riuh tepuk tangan dari 150 peserta.
MAUL/RED