Antisipasi Banjir Forkopimcam bersama Polsek Kalitengah Cek Kondisi Debit air Bengawan Tanggul Bengawan Solo

Lamongan | antarwaktu.com – Untuk mengantisipasi bencana Banjir di wilayah Hukum Polsek Kalitengah Polres Lamongan Aiptu Yanto Ka SPKT B dan Bripka Wawan Bhabinkamtibmas melaksanakan pemantauan debit air di bantaran sungai bengawan Solo sekaligus mengecek kondisi tanggul yang berada di sepanjang wilayah hukum polsek Kalitengah, Senin (12-3-2024).

Hadir dalam pengecekan Kondisi debit air Bengawan Solo ,Camat Kalitengah Nurul Misbah SH ,MM,Kapolsek Kalitengah IPTU Kusnan SH Koramil Kalitengah Serka Kasenan juga kepala Desa Kuluran

Kapolsek Kalitengah IPTU Kusnan SH mengatakan Kegiatan ini sebagai upaya siaga dari pihak Kepolisian Khususnya wilayah Kalitengah dalam membantu masyarakat apabila sewaktu-waktu terjadi bencana banjir dengan antisipasi sejak dini “Katanya.

Di jelaskan oleh Iptu Kusnan Kapolsek Kalitengah bahwa kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka tanggap waspada dan antisipasi sebelum terjadinya bencana alam berupa banjir,tanah longsor Seperti di ketahui bahwa kondisi wilayah Kalitengah berada di dataran rendah bahkan sebagian wilayah ada yang lebih rendah dari sungai bengawan solo “

“Sehingga di khawatirkan jika kondisi tanggul yang menjadi batas sungai dengan pemukiman itu jebol maka akan membahayakan kondisi masyarakat sekitar, oleh karena itu Polsek Kalitengah melakukan giat pengecekan tanggul sungai bengawan solo dengan harapan bisa antisipasi dini dengan kesiapan dalam penanganan awal.”Jelas Iptu Kusnan, SH

“Di musim penghujan salah satu upaya kita untuk antisipasi terjadinya bencana alam seperti banjir adalah dengan pengecekan debit air dan pengecekan kondisi tanggul yang ada di wilayah hukum Polsek Kalitengah”

Di hari yang sama selain melakukan pengecekan kondisi tanggul bengawan solo, Kapolsek Kalitengah juga melakukan peninjauan debit air yang ada di wilayah bengawan jero yang masuk wilayah kerja Polsek Kalitengah.

Saya menghimbau agar masyarakat kembali menghidupkan budaya gotong -royong khususnya dalam membersihkan lingkungan ,karena ini musim penghujan sehingga waspada terhadap penyakit demam berdarah.

Di kesempatan yang sama Camat Kalitengah Nurul Misbah, SH MM. mengatakan bahwa giat ini bertujuan untuk memastikan kondisi debit air di wilayah bengawan jero yang masuk dalam wilayah rawan banjir. Dengan melakukan pemantauan langsung di lapangan di harapkan Forkopimcam bisa melakukan tindakan-tindakan langsung jika memang ada wilayah yang sudah terdampak banjir.

“Giat ke wilayah bengawan Solo ini juga sekaligus kita jadikan ajang koordinasi antara forkopimcam bersama pemerintahan desa yang wilayahnya berdampingan dengan bengawan solo ”Pungkasnya(tr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *