Kapolsek Kota Lamongan Ngopi Bareng Bersama Anggota IPSI Lamongan

Lamongan | antarwaktu.com – Dalam Rangka menjaga sitkamtibmas yang Kondusif terkait adanya perguruan silat ,Kapolsek Kota Lamongan Kompol M.Fadelan SH menggelar kegiatan ngopi bareng bersama pengurus IPSI Kecamatan Lamongan Sabtu (30-3-2024)

Sementara Kapolsek Kota Kompol M. Fadelan mengatakan bahwa tujuan digelar ngopi bareng bersama Anggota IPSI ini untuk mempererat tali silaturahmi antar perguruan silat dan menciptakan kondusifitas Kamtibmas yang ada di wilayah kecamatan Lamongan

Selain itu intinya Kapolsek Kota Mengingkan dan mengajak semua dan kerjasamanya dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap Kondusif “Katanya .

Kapolsek Kota Lamongan Kompol M. Fadelan SH meminta untuk membentuk komite perguruan silat dengan tujuan sebagai wadah untuk menyelesaikan masalah dan mencari solusi penyelesaiannya

“Agar para perguruan silat yang ada di wilayah Kecamatan Lamongan harus saling bekerja sama dan bahu membahu menjaga kerukunan untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif “terang Kapolsek

“kami berharap apabila setiap ada permasalahan dan sekecil apapun permasalahanya agar di selesaikan secara bersama dengan IPSI “

Diwaktu yang sama Perwakilan IPSI Kecamatan Kota Lamongan Kamsam Zubairi Spd Mpd mengatakan bahwa IPSI di Lamongan sering mengadakan pertemuan rutin dan membentuk pengurus IPSI tingkat Kecamatan

“Kami isi pertemuan itu dengan melaksanakan kegiatan sosial seperti donor darah,”Ungkap Kamsam

Menurutnya hal yang mendasari terjadinya kerusuhan adalah berawal dari masalah pribadi yang merembet ke perguruan itu yang menjadikan persoalan sekarang pungkasnya( tr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *