Lamongan | antarwaktu.com – Bagi masyarakat Lamongan dan sekitarnya bergembira karena Rumah Sakit Nahdhatul Ulama atau RSNU Babat kini menghadirkan layanan poli mata hasil kerjasama dengan RS Mata Undaan Surabaya.
Soft launching layanan ini telah dilakukan pada, Jumat (8-3-2024) dan disambut antusias oleh berbagai pihak.
Dengan hadirnya layanan poli mata ini, RSNU Babat menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat.
Direktur RSNU Babat, dr. Ananda Arantika Widi Asmara mengungkapkan bahwa kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan akses layanan kesehatan mata bagi masyarakat.
“Dengan dibukanya layanan poli mata ini, diharapkan RSNU Babat bisa lebih diminati masyarakat karena layanannya semakin lengkap,” ujar dr. Ananda.
RS Mata Undaan Surabaya dipilih sebagai mitra karena reputasinya yang baik dan fasilitasnya yang lengkap. “RS Mata Undaan ini selalu menjadi rujukan utama bagi masyarakat yang mengalami gangguan kesehatan mata,” katanya.
Sementara itu, Direktur RS Mata Undaan Surabaya, dr. Sahata PH Napitupulu SpM(K), menambahkan bahwa pembukaan layanan ini didasari oleh tingginya jumlah pasien dari Lamongan. “Lamongan menempati posisi tiga besar jumlah pasien RS Mata Undaan,” ucap dr. Sahata.
Diharapkan dengan adanya poli mata di RSNU Babat, pasien tidak perlu jauh-jauh ke Surabaya untuk mendapatkan layanan kesehatan mata. “Pasien yang mengalami gangguan ringan bisa ditangani di RSNU Babat,” tuturnya.
Di kesempatan yang sama, Ketua PCNU Babat, KH. Ma’mun Afandi, menyambut baik dibukanya layanan ini. “Kami sangat bersyukur atas layanan poli mata ini, yang dinanti-nantikan oleh masyarakat,” ucap Kiai Ma’mun.
Diharapkan layanan ini dapat membantu masyarakat, khususnya dalam hal pelayanan kesehatan mata. “Semoga bermanfaat bagi masyarakat di sekitar Babat Lamongan dan sekitarnya,” ujar Kiai Ma’mun menanggapi hadirnya poli mata di RSNU Babat (Tr)