Probolinggo | antarwaktu.com – Ketua Ormas Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Probolinggo baru H. Samiran terpilih secara aklamasi dalam Muscablub, untuk periode 2024 – 2028 yang diselenggarakan di aula Pondok Pesantren Badriduja di desa Sidopekso kecamatan Kraksaan. Minggu, 9/06/2024.
Ketua Caretaker PP Kabupaten Probolinggo Indra Setiadi hadir dalam acara bersama ketua dan perwakilan PAC PP dari 24 Kecamatan di kabupaten Probolinggo.
H. Samiran asal desa Klenang Lor maju sebagai calon tunggal Ketua PP kabupaten Probolinggo secara bulat mendapat suara penuh dan kemudian setelah menerima mandat penuh dikukuhkan untuk mengisi jabatan ketua PP yang selama ini mengalami kekosongan dalam beberapa waktu dan selama ini dipegang oleh Caretaker.

Indra Setiadi berharap dengan terpilihnya H Samiran sebagai ketua PP yang baru, Ormas PP Ormas ini banyak membantu program pemerintah, seperti pembangunan, pemberdayaan kader, serta peningkatan SDM.
“Saya berharap Pemuda Pancasila juga berperan dalam mewujudkan lingkungan masyarakat yang kondusif serta aman khususnya untuk kemajuan kabupaten Probolinggo”, jelasnya.
Muscablub yang dibuka oleh Sekretaris Wilayah Pemuda Pancasila Bapak Diah Agus Muslim berjalan lancar sesuai dengan rencana, dan berpesan mengharap Pemuda Pancasila Kabupaten dengan Pengurus yang baru dapat bermitra dengan pemerintah dan semua jajaran serta masyarakat agar membawa kesejahteraan bersama
H. Samiran usai dikukuhkan menyampaikan ajakannya kepada seluruh kader Pemuda Pancasila untuk bersatu, melupakan semua perbedaan dan memberikan kontribusi dalam memajukan Ormas PP menjadi yang terbaik.
“Saya berharap visi dan misi organisasi dapat tercapai, kita dapat memberikan manfaat kepada masyarakat, meningkatkan partisipasi dan keberdayaan masyarakat serta menjadi wadah menyalurkan aspirasi masyarakat”, jelasnya.
Acara berlangsung dengan damai sejak pukul 09.00 wib ini berakhir pukul 16.00 wib ditandai dengan acara ramah tamah dan makan siang bersama, (Sricokro)