Antisipasi Rawan Kriminalitas, Polsek Cidaun Cianjur Apel Gelar Pasukan KRYD

Cianjur | antarwaktu.com – Jajaran Forkopimcam Kecamatan Cidaun Cianjur Jawa Barat menggelar apel gelar pasukan di halaman kantor Koramil Cidaun Sabtu malam kemarin (24/8/2024).

Kapolsek Cidaun IPTU Yudi Heryanadi, S.H bersama dengan Danramil, memimpin jalannya apel gabungan Operasi Kegiatan Rutin Ditingkatkan ( KRYD). “Apel gelar pasukan untuk antisipasi Rawan Tindak Pidana Kriminalitas diwilayah hukum kecamatan Cidaun,” ujar Kapolsek.

Kegiatan apel tersebut melibatkan unsur TNI, POLRI, Satuan Polisi Pamong Praja Kecamatan Cidaun dan unsur lainnya.

Maksud dan tujuan kegiatan apel gabungan ini menurut Kapolsek Cidaun, dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ( KRYD) upaya untuk menciptakan situasi Kecamatan Cidaun dan sekitarnya dalam keadaan aman dan kondusif.

“Apel gabungan ini juga bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang bisa terjadi di malam minggu, seperti kerumunan yang tidak terkendali atau aksi krimianal maupun ketertiban masyarakat dalam hal ini penggunaan knalpot brong dan balapan liar. Tegasnya kapolsek Cidaun,” pungkasnya.(Yosef) Editor: Buy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *