Kegiatan Gelar Karya Budaya SMPN 2 Talegong Garut Meriah

Garut | antarwaktu.com – Masih dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 79 tahun 2024, siswa dan siswi SMPN 2 Talegong Garut Jawa Barat menggelar Karya Budaya dengan tema ‘ Membangun Kreativitas Melalui Kemajemukan Budaya’, Kegiatan berlangsung di gedung SMPN2 Talegong Desa Mekarmukti, Kamis (22/8/2024).

Menurut Guru Kesiswaan SMPN 2 Talegong sekaligus Panitia disela kegiatan menyebutkan, kegiatan Gelar Karya SMPN 2 Talegong ini diikuti oleh para guru dan siswa.

Kegiatan tersebut meliputi Guru Pashion Show menggunakan pakaian adat tradional tiap daerah. Kemudian untuk siswa lomba tari tradional tiap daerah ditiap Provinsi, Lomba Makanan tradional dari 9 Provinsi.

” Kegiatan juga diramaikan oleh Bazar dari perwakilan tiap kelas Kegiatan dipandu langsung oleh anak anak Osis,” jelasnya.

Dodi berharap dengan digelarnya kegiatan karya budaya ini siswa nantinya lebih mencintai dan lebih mengenal budaya yang ada di Indonesia. (Deng) Editor:Buy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *