Jajaran Polsek Kalitengah Polres Lamongan Berikan Binlu Ke warga Desa Sugiwaras Terkait Bahaya Kebakaran

Lamongan | antarwaktu.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan warga, Kanit Ik ,Kanit Reskrim dan Bhabinkamtibmas Polsek Kalitengah melaksanakan kegiatan rutin dan memberikan himbauan kepada warga desa Sugihwaras Kecamatan Kalitengah agar tidak membakar hutan atau sisa-sisa Jerami di sawah.

Kegiatan ini dilaksanakan di warung desa Sugihwaras Kamis (3-10-2024)
Kapolsek Kalitengah IPTU Kusnan SH mengatakan Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Klitengah Polres Lamongan sebagai mitra dan pelayan masyarakat dalam memberikan pelayanan yang optimal.

Dalam kunjungan tersebut, Kanit Ik Kanit Reskrim dan Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada warga sekitar mengenai pentingnya kewaspadaan terhadap potensi kebakaran rumah, terutama yang disebabkan oleh kompor. Mengingat saat ini sedang berlangsung musim kemarau panjang disertai angin kencang, risiko kebakaran meningkat karena api mudah menjalar”,Ucap Kapolsek Kalitengah

Kapolsek Kalitengah lebih intens memerintahkan Bhabinkamtibmas agar mengingatkan warga selalu memeriksa kondisi kompor dan tabung gas sebelum meninggalkan rumah atau sebelum tidur. Selain itu, warga diminta untuk memastikan bahwa tidak ada sumber api yang dibiarkan menyala tanpa pengawasan, sebagai langkah pencegahan awal terhadap bahaya kebakaran.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Bapak Mat Ali yang juga Anggota Satpol PP Kecamatan Kalitengah dan warga sekitar, yang merasa terbantu dengan adanya edukasi mengenai bahaya kebakaran. Melalui kegiatan ini, Bhabinkamtibmas berharap agar warga desa yang ada di wilayah Hukum Polsek Kalitengah lebih waspada dan peduli terhadap keselamatan lingkungan sekitarnya, guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.(Ther)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *