Banjir Melanda Beberapa Desa di Kecamatan Pemayung Kabupaten Batanghari Propinsi Jambi

Batanghari | antarwaktu.com – Sudah sepekan air sungai Batanghari meluap akibat curah hujan di beberapa kecamatan dan kabupaten di Propinsi Jambi tanpa terkecuali Kabupaten Batanghari, Kamis 13 Maret 2025.

Beberapa desa di tepian sungai Batanghari di Kecamatan Pemayung menjadi korban banjir akibat luapan air sungai Batanghari yang di sebabkan hujan di beberapa daerah Kabupaten di Propinsi Jambi.

Menurut informasi dari dari daerah hulu sungai Batanghari, banjir sudah mulai surut di beberapa desa yg terdampak banjir. Namun tidak dengan desa-desa di tepian sungai di bagian hilir yang kondisi banjir semakin naik. Terpantau sampai hari ini debit air masih terus naik tepat nya di Kecamatan Pemayung khususnya desa tepian sungai Batanghari tersebut.

Mengenai bantuan salah satu kepala desa di Kecamatan Pemayung saat di konfirmasi melalui WhatsApp mengatakan saat ini sedang dalam proses pendataan
“Saat ini pemdes di beberapa desa di kecamatan pemayung yang terdampak banjir masih proses pendataan bantuan banjir, kami berharap masyarakat tetap sabar dan tetap waspada karena debit air terus naik” ungkapnya

Pihaknya juga menambahkan bahwa tetap berhati hati dan pantau anak yang suka berenang di lokasi banjir agar tidak terdampak sakit akibat banjir tersebut.

Sementara Tinggi nya debit air yang semakin naik di harapkan kepada seluruh lapisan masyarakat tetap waspada dan mengawasi anak-anak yang suka berenang di lokasi banjir agar dapat mencegah hal-hal yang tidak di inginkan terjadi.
(YS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *