Bupati Tangerang Hadiri Itikaf dan Tarawih, Ajak Warga Perkuat Iman Ramadan

Kab. Tangerang | antarwaktu.com – Mengisi malam-malam terakhir Ramadan dengan ibadah yang khusyuk, Bupati Kabupaten Tangerang yang diwakili oleh Nurhanudin, SKM, S.IP, M.Si., menghadiri kegiatan salat tarawih dan itikaf bersama di Masjid Al-Makmur, Perumahan Bumi Asri, Kutabumi, Pasarkemis. Kehadiran beliau menjadi bentuk dukungan pemerintah daerah dalam membangun kebersamaan serta memperkuat nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat.

Acara ini dihadiri oleh ratusan jamaah, tokoh agama, dan masyarakat setempat yang antusias menjalankan ibadah di 10 malam terakhir Ramadan. Dalam suasana yang penuh kekhidmatan, Nurhanudin menyampaikan apresiasi atas semangat warga dalam memperkuat kebersamaan dan meningkatkan kualitas ibadah.

“Ramadan adalah bulan penuh berkah, dan malam-malam terakhir ini merupakan kesempatan bagi kita untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT. Semoga kebersamaan ini mempererat ukhuwah Islamiyah serta membawa keberkahan bagi kita semua,” ujarnya dalam sambutan.

Camat Pasarkemis, yang turut hadir dalam kesempatan tersebut, juga memberikan sambutan dan mengajak masyarakat untuk terus menjaga nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong.

“Momentum Ramadan ini menjadi saat yang tepat bagi kita semua untuk semakin meningkatkan kepedulian sosial. Selain beribadah, mari kita juga memperhatikan sesama, saling membantu, dan menjaga lingkungan sekitar agar tetap harmonis,” ujar Camat Pasarkemis.

Selain menjadi ajang ibadah, kegiatan ini juga membuka ruang dialog antara pemerintah dan masyarakat. Dalam sesi pertemuan setelah salat tarawih, warga menyampaikan berbagai aspirasi serta harapan terkait pembangunan daerah, termasuk bidang keagamaan dan sosial.

Masjid Al-Makmur sendiri telah menjadi pusat kegiatan keislaman di wilayah Kutabumi, rutin mengadakan kajian, buka puasa bersama, hingga berbagai program sosial untuk membantu sesama. Itikaf yang dilakukan pada malam-malam terakhir Ramadan ini menjadi bagian dari upaya meningkatkan kesadaran spiritual serta menggapai keberkahan Lailatul Qadar.

Dengan adanya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menghidupkan nilai-nilai keagamaan, diharapkan Kabupaten Tangerang semakin maju dengan landasan moral dan spiritual yang kuat.

Haidar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *