Pelajar Hanyut Di Kali Cakung, SAR Turun Tangan

Bekasi I antarwaktu.com – Lukman (12) korba hanyut tenggelam diKali Cakung Jl Oskar Raya
RT 01/02 kelurahan Kota Baru Bekasi Barat, belum di ketemukan hingga petang ini,(Selasa,28/2/23) oleh Tim SAR Gabungan.

Tim SAR Gabungan terdiri dari Polsek Bekasi Kota,Basarnas,BPBD Kota Bekasi,Rescue Sub Sektor 26 dan tim relawan lainyan, masih melakukan upaya pencarian.

Korban Lukman warga jalan Durian Dalam Kota Baru Bekasi Barat, menurut keterangan saksi Muhamamd Reifan yang duduk dipinggiran kali sudah memberi informasi dan mengingatkan bahwa kalo main jangan dipinggir kali lalu korban dan 4 orang korban nyebur berenang ke kali, korban hanyut terbawa arus sungai 2 orang dan 1 korban selamat atas nama muhamad Rayaga Salilendra berenang ketepi pinggiran kali dan korban atas nama Lukman hanyut terbawa arus sungai.

Aditya Dwi Kordinator Tim SAR Gabungan yang juga BPBD Kota Bekasi, mengiyakan keterangan saksi mata, bahwa korban Lukman terbawa arus deras di Kali Cakung saat berenang di pinggiran kali.

Adit menjelaskan bahwa tim SAR dibagi tiga dengan peralatan lengkap menyusuri kali tetapi dari siang hingga tadi malam korban belum berhasil di temukan, tim hari selasa pagi mulai menyusuri kali dengan cuaca yang kurang bersahabat.

“intensitas curah hujan cukup tinggi jadi warga masyarakat hindari dulu untuk mendekati kali,sungai atau apapun yang memiliki potensi arus deras dan bagi orang tua mohon perhatikan anak remajanya hingga kejadian ini tidak terulang lagi.Kami mohon doanua agar korban segera di ketemukan”,ujarnya.(Dri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *