Purwakarta | antarwaktu.com – Yoga Triana Wahyudi salah seorang putra daerah melakukan kegiatan bersih bersama warga kp cilimus RT.O1A dan RT.01B, Kegiatan yang melibatkan warga di kampung cilimus desa gunung hejo kecamatan Darangdan kabupaten Purwakarta tersebut dilaksanakan pada Minggu (06/08/2023).
Kegiatan bersih lingkungan tersebut dimulai pukul 08:00 sampai dengan selesai. Pembersihan tersebut tidak hanya terjadi di dalam lingkungan jalan warga kampung cilimus RT 01A saja, tetapi juga di area jalan kampung Cilimus RT 01B yang penuh ditumbuhi dengan semak belukar yang kerap kali menghalangi pandangan pengendara mobil dan motor.

Antusiasme warga bersama yoga sering di sapa, sungguh menggambarkan semangat pengabdian mereka kepada masyarakat.
“Hal ini sebagai wujud nyata kesadaran ekologis dari masyarakat kampung cilimus RT 01A dan RT 01B desa gunung hejo kecamatan Darangdan kabupaten Purwakarta bersama Yoga Priatna salah seorang pemuda putra daerah kecamatan Darangdan yang insyaallah akan mencalonkan diri sebagai legislatif di dapil 4 yang mencakup dua kecamatan yakni kecamatan Darangdan dan kecamatan Bojong, Dengan itu mereka turut memberikan kontribusi dalam menjaga kosmos”, demikian komentar Yoga Triana Wahyudi memaparkan kepada awak media Antarwaktu.com Minggu 06-08-2023.
-” Lanjut setelah selesai bakti sosial yang di laksanakan bersama warga kampung cilimus sangat berantusias saling gotong royong membersihkan jalan, gorong gorong dan ilalang yang tumbuh liar di sekitarnya, setelah selesai bakti lanjut makan Liwet bersama itulah salah satu wujud kebersamaan antara calon legislatif dan warga.
Hal senada juga disampaikan Yoga Triana Wahyudi sebagai calon legislatif dari partai PKS yang mengharapakan agar masyarakat peduli akan kebersihan lingkungan.
Dengan diadakanya kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan oleh masyarakat dan calon legislatif PKS yoga, saya berharap kedepan nya masyarakat lebih peduli lagi dengan lingkungan sekitarnya dan menjaga kebersihan tempat tinggalnya”, pungkasnya. (Hery Yanto,Red)