LPM Kelurahan Bintara Tingkatkan Peran Kontrol Penggunaan Anggaran

Bekasi | antarwaktu.com – Lembaga pemberdayaan masyarakat (LPM) Kelurahan Bintara Kecamatan Bekasi Barat Kota Bekasi melakukan Rapat Kordinasi ” Monitoring Evaluasi Pembangunan Kelurahan Bintara Tahun 2023″ Di Aula Perumahan Grand Prima Bintara.

Dalam sambutannya Lurah Bintara Achmad Supriatna S.Ap, menyampaikan dalam sambutan bahwa peran LPM dan BKM memiliki peranan aktif di dalam masyarakat dan wilayah masing-masing, seperti yang telah di lakukan saat ini pembangunan taman di beberapa titik di wilayah Bintara dan akan di resmikan segera oleh Plt Walikota Bekasi pada Rabu (6/9/23) nanti, sosial kontrol terkait pembangunan fasum fasos di Bintara dapat dilaksanakan dengan baik agar dapat di rasakan oleh warga.

Terkait mengenai polusi udara yang terus meningkat, meminta peran Forum RW, LPM dan BKM turut serta menekan angka polusi udara sesuai instruksi Plt Walikota,” ujar Lurah Bintara Supriatna,Sabtu (2/9/23).

Sementara itu Ketua LPM Kelurahan Bintara Khairul Anwar, menyampaikan keberadaan kita semua malam ini dapat proaktif untuk pembangunan terutama fasum fasos dan fungsi kontrol penggunaan anggaran.

Fungsi RT/RW memastikan setiap dana pembangunan di lakukan dengan baik sesuai dengan penggunaan kebutuhan, proses pengelolaan pembangunan melalui musyawarah rencana pembangunan desa/kelurahan, karenanya peran dan fungsi LPM harus terus diperkuat.

Rapat kordinasi juga dihadiri Sekretaris Kelurahan Bintara, pengurus LKM,pengurus BKM, Babinsa Kelurahan Bintara, Binmas Pol Kelurahan Bintara,Ketua Forum RW dan jajaran RW. (Dri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *