Pemkot dan Bawaslu Depok Siap Laksanakan Pemilu Pilkada 2024

Kota Depok | antarwaktu.com – Wali Kota Depok, Mohammad Idris, didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri, menerima kunjungan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Depok, Fathul Arif, dan jajarannya, Selasa (26/9/2023).

Maksud kunjungan Bawaslu Depok tersebut, ingin melakukan audiensi dan koordinasi, menjelang Pemilu dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, mendatang.

Idris mengungkapkan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi terhadap langkah-langkah yang telah diambil oleh Bawaslu Kota Depok. Hal itu, pentingnya pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Depok berdasarkan pada prinsip Berkebangsaan, Berkeadilan, Kebermanfaatan, dan pelaksanaannya harus membahagiakan.

“Karena sejatinya Pemilu dan Pilkada 2024 merupakan pesta rakyat atau hajatan rakyat,” ujar orang nomor satu di Kota Depok itu.

Ditempat yang sama Fathul Arif, selaku Ketua Bawaslu Kota Depok, membenarkan, bahwa tujuan audensi ini untuk membahas berbagai agenda persiapan yang akan dilakukan dalam menghadapi Pemilu dan Pilkada 2024. Bahkan, pihaknya memberikan apresiasi tinggi atas ditetapkannya anggaran hibah Pilkada 2024 oleh Pemerintah Kota Depok.

“Hal tersebut menandakan komitmennya Pemerintah Kota Depok dalam meyukseskan Pemilu dan Pilkada 2024, sekaligus bukti adanya komunikasi dan sinergi yang baik antara Bawaslu dengan Pemerintah Kota Depok,” ujar Fathul.

Fathul menambahkan, bahwa dengan hasil pertemuan yang positif ini, Bawaslu dan Pemerintah Kota Depok berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam menjaga keberhasilan Pemilu dan Pilkada 2024 yang aman, adil dan transparan di Kota Depok.

“Artinya, keduanya berkomitmen untuk terus berkoordinasi dan bekerja sama dalam persiapan hingga pelaksanaan tahapan Pemilu dan Pilkada yang akan datang,” pungkasnya.

MAUL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *