Perpanjangan Bantuan Pangan 2023 Sudah Cair di Wilayah Kecamatan Gending

Probolinggo | antarwaktu.com – Pembagian Bantuan Pangan Tahun 2023 dari BPN Republik Indonesia untuk masyarakat cair di beberapa melalui PT Yasa Artha Trimanunggal untuk wilayah kecamatan Gending kabupaten Probolinggo. Senin, 25/9/2023.

Sebagai informasi pemerintah melalui Badan Pangan Nasional (Bapanas) memperpanjang penyaluran bantuan pangan beras kepada 21,353 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 10 kilogram tiap bulannya, yang akan disalurkan pada Oktober, November, dan Desember 2023, sehingga setiap KPM akan menerima sebanyak 30 kilogram.

Salah satunya di desa Sumberkerang kecamatan Gending. Kepala Desa Sumberkerang Benny Rechardo dibantu perangkat desa dan yang berwenang mengumpulkan KPM melalui undangan di balai desa sejak pukul 08.00 wib.

Benny Rechardo Kepala Desa Sumberkerang menyatakan, “Alhamdulillah bantuan beras untuk masyarakat bisa tersalurkan dengan baik dan lancar”, ujarnya.

Tambahnya lagi, “Ini yang pertama kali penyaluran beras bantuan ini melalui PT Yasa Artha Trimanunggal, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan meningkatkan kemampuan daya beli masyarakat serta untuk menekan laju inflasi”, jelasnya.

Nur Azizah (38) dari dusun Triwungan desa Sumberkerang mengungkapkan bahwa adanya bantuan ini sangat membantu karena banyak sekali harga-harga sembako yang naik.

“Alhamdulillah, bantuan ini sangatlah membantu buat kami ibu rumah tangga, harga gula naik dan beras naik, tapi syukur adanya bantuan ini bisa meringankan beban kami”, pungkasnya.(sricokro)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *