Garut | antarwaktu.com – Komunitas lokal pencinta layang layang di Desa Purbayani Kecamatan Caringin Garut Jawa Barat berencana bakal menggelar kegiatan festival layang layang.
Hal itu diungkapkan Ade Doy Komunitas Layang layang Kecamatan Caringin Garut saat di temui dilapangan Leuweung Datar Desa Purbayani, Minggu (12/11/2023).

Dedoy begitu sapaan akrabnya mengatakan, pihaknya berencana untuk menggelar kegiatan Festival Layang layang di lokasi lapang Leuweung Datar.
Festival bakal digelar bukan tanpa alasan,selain untuk mendongkrak pariwisata ke pantai Rancabuaya juga untuk menampung sekaligus ajang silaturahmi dengan para pencinta layang layang di Garut bagian selatan.
” Kita sedang berencana dan akan melibatkan berbagai stakeholder termasuk Forkopimcam dan dinas terkait dalam Festival Layang layang nanti,” katanya.
Ditanya soal kualitas angin karena berpengaruh terhadap Layang layang, Dedoy mengaku selain kualitas angin yang cukup, juga lokasi area lapangan Leuweung Datar cukup luas serta bisa menerbangkan layangan yang berukuran cukup besar.
“Kualitas angin cukup kencang dilokasi ini, luas area juga cukup memadai,” ujarnya.
Pelaksanaan festival layang layang tersebut dijelaskan Dedoy bertujuan untuk lebih mensosialisakan keberadaan komunitas layang layang di kecamatan Caringin serta untuk mendongkrak pariwisata pantai Rancabuaya yang belakangan ini pengunjungnya menurun.
“Menurut rencana, Festival Layang Layang Akan melombakan kategori bapangan dan kreasi. Mudah mudahan rencana tersebut dalam waktu dekat bisa terlaksana,”pungkasnya.(Deng)Editor: Buy