Perangkat Desa Se-Kabupaten Ciamis Terima NIPD, Bagaimana Di Kabupaten Lain?

Ciamis | antarwaktu.com – Senyum sumringah tampak terlihat jelas saat Nomor Induk Perangkat Desa (NIPD) bagi seluruh perangkat Desa di Kabupaten Ciamis dibagikan oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya.

Launching penyerahan NIPD kepada perangkat desa oleh Bupati berlangsung di Gedung KH. Irfan Hielmy, Kamis (9/11/2023). Kegiatan dihadiri oleh seluruh kepala Desa dan perwakila perangkat desa se Kabupaten Ciamis.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dalam kesempatan itu menyerahkan NIPD secara simbolis kepada lima perwakilan  perangkat Desa.

Sebagaimana dikutif dari puskominfo-ppdi.or.id bahwa NIPD ini bermanfaat untuk menginventarisasi jumlah perangkat desa di Indonesia sebagai mana yang selama ini diperjuangkan oleh Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI).

Dengan adanya NIPD secara nasional, pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) akan mengetahui secara spesifik berapa banyak perangkat desa yang ada di Indonesia. Dan ketika sudah diketahui jumlah pasti dari perangkat desa, tentu akan bisa digunakan sebagai acuan dalam pengajuan alokasi anggaran untuk pemberian penghasilan tetap yang bersumber dari APBN langsung. ” Bagaimana dengan perangkat desa di kabupaten lain, sudahkah mendapat NIPD?,” ( Yan/Jae) Editor:Buy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *