Panwaslu Talegong Gelar Pres Release Rakor Pengawasan Logistik

Garut | antarwaktu.com – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, panitia pengawas pemilihan umum (Panwaslu) Kecamatan Talegong gelar press release di Kantor Sekretariat Panwaslu setempat, pada Sabtu ( 16/12/2023).

Kegiatan ini dihadiri Forkopimcam Talegong ,PKD se-Kecamatan Talegong,Ketua PPK yang diwakili,unsur kepemudaan,Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lainnya.

Dalam Kesempatannya Ketua Panwaslu Kecamatan Talegong Kosim Sonjaya yang diwakili oleh Revi Murfianto,S.Pd Selaku kordiv hukum,pencegahan dan hubungan masyarakat Panwaslu kecamatan talegong menyampaikan kepada seluruh anggota personel panwascam dari 7 desa hingga TPS untuk siap menghadapi kontestasi politik yang sudah di depan mata.

“Saya berharap untuk anggota dan personel panwas Kecamatan Talegong dapat bekerja semaksimal mungkin dalam mengawasi secara baik para peserta pemilu agar tidak ada yang melanggar saat masa kampanye,apalagi sekarang ini kita akan memasuki kepada tahapan pendistribusian Logistik, ujarnya.
Selain itu revi juga menyampaikan bahwa Panwaslu Kecamatan Talegong selain telah memberikan pembekalan kepada PKD, juga fokus kepada pengawasan tahapan pendistribusian logistik pemilu.
” Melalui Rakor, kami telah memberikan pembekalan dan penguatan pemahaman kepada jajaran PKD se-Kecamatan Talegong untuk melakukan pengawasan tahapan distribusi logistik sehingga nantinya dapat berjalan dengan maksimal,pungkasnya

Dalam Kesempatannya Camat Talegong, Muhammad Badar Hamid,yang diwakili oleh Sekmat Talegong Wiati Kartini SKM.,M.Si menyampaikan bahwa kepada seluruh peserta, penyelenggara Pemilu PPK, Panwas dan unsur lainnya agar bisa melaksanakan tupoksi, profesional serta sesuai dengan peraturan dan UU yang berlaku.”Apalgi sekarang akan memasuki kepada tahapan penyaluran logistik diharapkanya bisa berkoordinasi untuk bahu membahu/bisa membantu dalam pelaksanaannya,” ucapnya. Sekmat menambahkan bahwa logistik yang datang mulai dari tingkat Kabupaten sampai dengan kembalinya surat suara yang sudah dipergunakan oleh hak pilih itu kembali dalam keadaan utuh secara kualitas dan kuantitas.
“Mari kita berpartisipasi dalam Pemilu dengan semaksimal mungkin. Pilihlah sesuai dengan hati nurani pada 14 Februari 2024 nanti,” ajaknya.
Sekmat juga mengucapkan terima kasih kepada Panwas yang sudah menginisiasi kegiatan ini.
“Semoga kegiatan ini mendapatkan rahmat dan ridho Allah SWT. Mari kita jadikan Pemilu yang berintegritas, bermartabat, langsung umum, bebas, rahasia, jujur dan adil,”pungkasnya.

Kapolsek Talegong melalui Aipda Dodi Krisdiyanto, SH selaku Kanit Intel Polsek Talegong menyampaikan bahwa pelaksanaan Pemilu merupakan moment yang sangat krusial karena pelaksanaan Pemilu ini adalah akan menentukan Nasib bangsa kita selama 5 tahun ke depan, maka disini diperlukan kerja keras dan sinergitas dari kita guna untuk menyukseskan kegiatan Pemilu tersebut.

“Pemilu damai serta memperoleh pemimpin yang sesuai harapan adalah cita-cita dan harapan kita semua. Oleh karena itu, harus kita jaga secara bersama. Dengan begitu, Pemilu bisa berjalan dengan aman dan damai,” ucapnya.
Kapolsek menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat dalam penyelenggaraan Pemilu 2024
Oleh karena itu, mari kita bersama-sama untuk melaksanakan Pemilu 2024  yang aman, damai dan kondusif,” imbuhnya.

Dikesempatan yang sama, Danramil 1123/Cisewu, Kapten Chb Sobirin menjelaskan tentang jumlah TPS yang ada diwilayah Kecamatan Caringin, Cisewu dan kecamatan Talegong, wilayah yang merupakan binaan dari koramil 1123 Garut.

” Pada Pemilu 2024 ini di kecamatan Caringin ada 98 TPS, Kecamatan Cisewu 112 TPS,dan Kecamatan Talegong ada 91 TPS dengan total keseluruhan sebanyak 301 TPS,sementara anggota kita hanya ada sekitar 20 orang,berarti satu orang harus mengawasi 15 tps,belum lagi pas akhir bulan ini ada 4 orang anggota kita yang pensiun berarti sisanya Tinggal 16 orang,maka dengan keterbatasan jumlah anggota, kami mengajak kepada semua masyarakat untuk dapat bekerjasama dalam pelaksanaan pemilu,karena jumlah anggota kita ini sangat minim dalam melakukan pengawasan. ” Untuk itu, kami mengajak kepada semua lapisan masyarakat untuk aktif melakukan pengawasan parsitipatif,” ucap Sobirin seraya berharap memasuki tahapan pengawasan dan penyaluran logistik agar bisa berjalan dan terlaksana dengan aman, tertib dan kondusif.

(Deng/Yan) Editor:Nas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *