Garut | antarwaktu.com – H Saep Saefudin, SAg penyandang Qori Nasional dan Nada Sikah mewarnai resepsi syukuran pernikahan Gina Fahmi Fitriani, SPd putra Jalaludin, SPd, MPd dengan Ecep Helmi Nopal Namun, SPd, MPd putra H. Ujang Rusmana yang berlangsung di Kp Saga RT03/09 Desa Purbayani Kecamatan Caringin Garut, Rabu (26/6/2024) tempo hari.
Sebelum digelar akad nikah atau persepsi, malah harinya Selasa malam 25 Juli 2024 di gelar pula pengajian sekaligus tausiyah dengan menghadirkan mubalig KH. Badrudin Munir Ghazali Kepala Seksi PD Pontren dari Kantor Kemenag Kabupaten Garut. Ada pula seni Hadroh El Qisra Kudang serta ikut pula ditampilkan Nada Sikah atau lebih di kenal Neng Sika.
Usai akad nikah, acara dilanjutkan dengan resepsi pernikahan dua pasangan yang menjadi raja dan ratu sehari. Hampir sekira kurang lebih seribu tamu undangan mulai mendatangi untuk memberikan selamat dan ucapan selamat berbahagia serta menjadi pasangan yang sakinah mawadah warahmah.
” Mereka adalah pasangan serasi bahkan sangat serasi. Semoga saja menjadi pasangan yang samawa dan Sakinah menuju Mawa’dah Warah’mah,hinga kake nenek,” ujar seorang tamu undangan sambil mengucapkan selamat berbahagia.
Tampak tamu undangan terus berdatangan tiada henti hingga akhir persepsi. Mereka terus memberi ucapan selamat berbahagia kepada pasangan serasi tersebut sambil tiada henti berswa fhoto seakan tidak ingin moment tersebut terlewatkan.
Sebagaimana diketahui Jalaludin SPd MPd, merupakan Korwas Pendidikan di kecamatan Mekarmukti yang sebelumnya Korwas Pendidikan di kecamatan Caringin. (Deng)