Sekdakab Bandung Apresiasi KWT Cibiru Lestari Desa Nagrog

Bandung | antarwaktu.com – Dari 31 kecamatan, 270 desa dan 10 kelurahan, Kabupaten Bandung memiliki sekitar 165 kampung bedas. Demikian diutarakan Sekda Kabupaten Bandung Cakra Amiyana saat berkunjung di Desa Nagrog Kecamatan Cicalengka Bandung, Rabu (19/6/2024). Dalam kesempatan tersebut Sekda berharap kehadiran kampung bedas ini bisa menjadi daya ungkit, dalam mendorong semangat kebersamaan seluruh pihak untuk lebih peka dan peduli pada keberlangsungan lingkungan, khususnya sebagai langkah konkrit pengendalian iklim.

Sekda menyebut Desa Nagrog merupakan salah satu desa yang termasuk dalam kampung bedas (bebenah desa sejahtera). Menurutnya salah satu indikator utama kampung bedas, adalah ditunjuknya kampung percontohan dan atas kesepakatan kader kampung bedas ditunjuk 2 kampung percontohan yaitu, Kampung Cikahuripan di rw 09 dengan tema konservasi dan Kampung Cibiru di rw 05 dengan tema KRPL atau P2L.

“Saya berharap, setelah menjadi kampung KRPL (kawasan rumah pangan lestari) mulai terbangun kebiasaan masyarakat untuk menanam di pekarangan rumah, dengan difasilitasi oleh dispakan melalui KWT (kelompok wanita tani) Cibiru Lestari, yang sampai saat ini konsisten melaksanakan penanaman tanaman pangan di pekarangan sebagai aksi adaptasi perubahan iklim,” kata sekda.

Sekda sangat mengapresiasi, KWT ini semakin aktif dalam melaksanakan penanaman tanaman pangan dan hasilnya semakin banyak. Jadwal penanaman, penyiraman, panen, pembuatan media, pemupukan telah terkoordinasi dengan baik.

“Komitmen bersama antara lain bahwa anggota KWT harus dapat memenuhi kebutuhan keluarganya baru sisanya dijual ke warga sekitar dan rumah makan. Di Kampung Cibiru juga telah terbangun bank sampah dengan nama bank sampah Cibiru Lestari,” pungkas Sekda.(Asbuy) Editor:Nas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *