Silaturahmi Bareng Ormas Islam, Bupati Bandung Ingin Tumbuhkan Kembali Magrib Mengaji

Bandung | antarwaktu.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna bersilaturahmi bersama para ormas islam se-Kabupaten Bandung, di rumah dinasnya Soreang Bandung, Jum’at (21/6/2024). Diawali dari penyampaian aspirasi dan memberikan solusi, bupati berpesan pembentukan akhlakul karimah menjadi salah satu prioritas utama dalam menangani kondisi saat ini.

Menurut Bupati, banyak kejadian kasus pembunuhan dan fenomena naas lainnya tersebar di media berita. Saya harap dengan keilmuan para ulama dan kehadiran para pemimpin dapat membentuk umat islam yang berakhlakul karimah pasa suatu daerah,” ucap bupati.

Bupati juga mengapresiasi untuk kerjasama yang telah dilakukan untuk menciptakan peningkatan pembangunan di Kabupaten Bandung.

“Saya ucapkan terima kasih, ke depan kita terus evaluasi apa yang perlu diperbaiki dan kita pertahankan untuk ditingkatkan di masa yang akan datang.

“Saya berkeinginan untuk tumbuhkan kembali kewajiban Magrib Mengaji untuk menimalisir kegiatan keluyuran anak-anak dan membetuk calon pemimpin bangsa yang agamis,” pungkasnya.(Asbuy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *