Probolinggo | antarwaktu.com – PHBN kecamatan Gending kabupaten Probolinggo bersama IGTKI, IGRA dan Himpaudi melaksanakan kegiatan pawai budaya yang diikuti oleh anak-anak tingkat paud hingga TK yang rata-rata berusia 2 sampai 6 tahun didampingi oleh ibunya masing-masing yang tidak mau kalah cantik dengan putra putrinya untuk berdandan. Kamis, 24/8/2023.

Acara ini digelar di jalan raya sebaung – gending menempuh jarak 1.5 km. Para peserta telah terlihat berkumpul sejak pagi. Pelepasan peserta dimulai sejak pukul 07.00 wib, dihadiri Siti Sutrisnaningsih Widodo ketua PKK kecamatan Gending untuk melepas peserta karnaval didampingi Camat Gending Widodo Hadi Siswanto, Forkopimka, Hari Santoso Sekcam kecamatan Gending, Irawan, M.Pd ketua paguyuban kepala sekolah kecamatan Gending.
Siti Sutrisnaningsih Widodo Ketua PKK kecamatan Gending menyampaikan rasa bangganya melihat antusias dan partisipasi dari peserta karnaval dan katanya, “Kegiatan ini untuk menumbuhkan rasa kebangsaan dari para generasi penerus bangsa ini”, ujarnya.
Lebih lanjut katanya, “Kita dapat melihat pakaian dari peserta yang dipergunakan beragam, sangat berbhineka tunggal ika, harapan kami untuk perayaan seperti ini kedepannya lebih baik lagi”, jelasnya.
Elizabet Evelyn ketua panitia pelaksana menyampaikan, “Peserta karnaval kali ini diikuti oleh seluruh anak-anak tingkat paud sampai TK dari sekolah se-kecamatan Gending”, jelasnya.
“Alhamdulillah berjalan sukses dan lancar serta partisipasi dari Tk 20 lembaga, Paud 18 lembaga dan RA 14 lembaga, jumlah semua 52 peserta, sangat meriah sekali”, pungkasnya.
Reporter : sricokro