Bandung | antarwaktu.com – Program Insentif Guru Ngaji Pemerintah Kabupaten Bandung menjadi objek studi referensi Pemerintah Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau. Hal itu mengemuka saat Bupati Bintan melakukan study bunding ke Pemkab Bandung,Kamis (12/10/2023).
Di hadapan peserta audiensi, Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan, salah satu program prioritasnya tersebut telah mendapatkan apresiasi serta penghargaan baik di tingkat regional maupun nasional.
“Alhamdulillah Program Insentf Guru Ngaji ini telah mendapatkan beberapa penghargaan dari pemerintah pusat, Provinsi Jawa Barat dan lembaga lainnya. Ini tentunya akan menjadi pelecut motivasi kami untuk lebih meningkatkan upaya menyejahterakan Masyarakat,” jelas bupati. Kunjungan kerja Bupati Bintan beserta rombongan ke Pemkab Bandung diakhiri sesion swaphoto dan berbagi cinderamata.(Buy)