Lamongan | antarwaktu.com – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur dan DPRD Provinsi Jawa Timur Menggelar seni dan Budaya Campursari “Guyon Maton “Bertempat di Desa Kuluran ,Kecamatan Kalitengah,Kabupaten Lamongan Sabtu (26-11-2023).
Kepala Bidang Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur ,Dwi Supranoto ,Ss Mm menuturkan berkomitmen penuh dalam pengembangan pelestarian seni kebudayaan tradisional didaerah ,karena hal tersebut sangatlah penting dalam rangka pembangunan karakter bangsa “Tuturnya.
Dia juga tak lupa mengingatkan pada semua generasi untuk saling mengingatkan bahwa pelestarian seni kebudayaan merupakan salah satu hal penting untuk memupuk rasa cinta tanah air dan bangsa ,karena hal itulah salah satu warisan para leluhur bangsa.
Kami dari dinas kebudayaan dan pariwisata mendukung penuh apa yang diinstruksikan Ibu Gubernur Jatim ,mari kita genjot Desa perintis agar menjadi Desa maju salah satunya dengan Pariwisata Desa “Kata Dwi Supranoto.
Di Lamongan Ada perahu ijon-ijon,Jaran Jenggo yang sudah ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda .Mari kita lestarikan budaya kita ,karena apa budaya itu sebagai identitas Bangsa kita “Ujar Dwi Supranoto.
Sementara Dr H. Kodrat Sunyoto,S H M.si Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Provinsi Jawa Timur juga mengatakan mari kita lestarikan Budaya yang sudah ada dan harus kita jaga budaya kita ,Dari situlah kita menjaga norma -norma kenegaraan kita bersama.
Mari kita meneruskan atau menciptakan kader generasi bibit baru seperti Campursari “Guyup Maton “Cak percil ini.
“Kami di DPRD sangat siap mendorong para pelaku seni dan masyarakat khususnya di Jawa Timur ini untuk selalu melestarikan kebudayaan disetiap daerahnya,Tak hanya kita yang hadir disini ,semua masyarakat umum juga harus berpartisipasi sehingga seni tradisional kita dapat berkembang dengan baik”,Katanya.
Lebih lanjut dia juga menjelaskan di Kabupaten Lamongan ini banyak sekali seni Budaya seperti Tarian Boran ( sego Boran ) Tari Mayang Madu ,Tari Sinau dan masi banyak lainya “Jelas Anggota DPRD Jawa Timur Fraksi Golkar.
Diwaktu yang sama Camat Kalitengah Nurul Misbah SH MM menambahkan kami mendukung penuh apa yang dilakukan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur.
“Kami selaku Forpimcam Kecamatan Kalitengah mengucapkan terimakasih atas kedatangan Bapak DWI Supranoto dari dinas Kebudayaan dan Pariwisata juga Bapak Dr Kodrat Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur.Pungkas Camat (Trs)