Warga Desa Kopyah Sangat Antusias Pembangunan Jalan Cor Beton Ready Mix

Indramayu | antarwaktu.com –
Seiring dengan pembangunan proyek kegiatan jalan beton Desa Kopyah kecamatan Anjatan Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.

Dalam melaksanakan kegiatan Rekontruksi jalan cor beton/ Ready mix Di biaya dari sumber Dana APBDes (DD) tahap 3 (tiga) Tahun Anggaran 2023.
Dengan panjang 182 meter,Lebar 3 meter dan Tinggi 0,15 cm yang berloksi di blok kura RT 06/03.
Pengerjaan langsung di kerjakan swakelola /Tim Pelaksana kegiatan Desa (TPKD)Kopyah.

Hal tersebut Masyarakat Desa Kopyah
Sangat Antusias dalam menyambut pembangunan jalan yang di cor beton / ready mix di jalan blok kura.

Warga setempat mengaku senang dan berterimakasih kepada pemerintah desa Kopyah.khususnya kepada kuwu Ramli.

Masih di tempat yang sama warga setempat sangat mengapresiasi kepada pemerintah desa Kopyah, sangat berterima kasih kepada kuwu Ramli, sudah mengupayahkan pembangunan infrastruktur jalan lingkungan sehingga masyarakat bisa menikmati jalan bagus untuk menunjang aktifitas sehari-hari.

Menurut tim pelaksana kegiatan (TPK) Tamin mengatakan, pembangunan rekonstruksi jalan, sangat membantu untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat, baik pertanian, pendidikan dan kesehatan, sehingga dalam pergerakan keseharian jadi lancar Sabtu (9/12/2023).

Lanjut kepala Desa Kopyah Ramli, mengucapkan “Alhamdulilah, masyarakat semuanya sangat antusias dalam pembangunan infrastruktur jalan semoga hasil pembangunan tersebut tepat guna dan bermanfaat untuk masyarakat Desa Kopyah. Pungkasnya..
(Toyib Indramayu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *